Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-20 Usai Indonesia Hajar Timor Leste

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 mengalami perubahan usai Timnas Indonesia U-20 mengalahkan Timor Leste, Jumat (27/9) malam. Berikut klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Timnas Indonesia U-20 berhasil mengalahkan Timor Leste 3-1 pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Jumat (27/9) di Stadion Madya, Senayan.

Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-20 kembali naik ke puncak klasemen Grup F dengan mengemas enam poin dari dua pertandingan yang dijalani. Di laga perdana, Timnas Indonesia U-20 menang 4-0 atas Maladewa.

Sedangkan kekalahan ini membuat Timor Leste berada di posisi ketiga klasemen Grup F dengan poin nol. Di laga perdana, Timor Leste kalah 1-3 dari Yaman.

Dalam laga ini penyerang Timnas Indonesia U-20 Jens Raven berhasil membawa Indonesia unggul pada menit ke-13.

Kemudian di menit ke-16, Timnas Indonesia berhasil unggul 2-0 lewat gol Muhammad Riski Afrisal usai meneruskan umpan silang Toni Firmansyah.

Di menit ke-66, penyerang Timor Leste Luis Figo berhasil membobol gawang Indonesia untuk mengubah skor menjadi 1-2. Sontekan Figo usai melewati pemain bertahan Indonesia tak mampu dijangkau kiper Indonesia Ikram Algiffari.

Pada menit ke-73, Indonesia mengancam gawang lawan lewat tembakan keras Figo Dennis yang membentur mistar gawang Timor Leste.

Di menit ke-78, Indonesia berhasil memperlebar keunggulan menjadi 3-1 lewat gol Muhammad Ragil berkat umpan Dony Tri Pamungkas dari sisi kiri.

Sementara pada pertandingan lainnya, Yaman menang 3-0 atas Maladewa di Stadion Madya, Senayan, Jumat (27/9) sore.

Kemenangan itu membuat Yaman menempati posisi runner up klasemen Grup F dengan enam poin. Yaman hanya kalah selisih gol dari Indonesia. Sedangkan Maladewa kini berada di posisi juru kunci Grup F.

Pada pertandingan terakhir Grup F, Indonesia akan melawan Yaman di Stadion Madya, Minggu (29/9). Laga ini menentukan juara Grup F dan tiket lolos ke Piala Asia U-20 2025.

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
1. Indonesia 6 Poin
2. Yaman 6 Poin
3. Timor Leste 0 Poin
4. Maladewa 0 Poin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *